Cara membuat Obat Gosok (Balsem)


Bahan-bahan yang dibutuhkan :
  1. Cera Alba / Malam Tawon ...................... 25 gram
  2. Vaslin Kuning ..................................... 100 gram
  3. Minyak Ganda Pura ............................... 10 cc
  4. Minyak Cengkeh ................................... 10 cc
  5. Menthol Kristal ..................................... 10 gram
  6. Camfer Kristal ...................................... 10 gram
  7. Minyak Permint ...................................... 5 cc
Alat-alat yang dipergunakan :
  1. 1 (satu) kompor.
  2. 1 (satu) panci email.
  3. 1 (satu) centong kayu yang kecil.
  4. 2 (dua) sendok makan.
Cara pembuatannya :
  1. Cera Alba / Malam Taxon dan Vaslin Kuning dipanaskan dalam api sampai mencair - (a).
  2. Minyak Gandapura, Minyak Cengkeh, Minyak Permint dilarutkan dalam gelas, kemudian diaduk-aduk sampai merata - (b).
  3. Menthol Kristal dan Camfer Kristal dihancurkan dalam gelas, sampai mencair - (c).
  4. Hasil percampuran (b) dan hasil percampuran (c) dilarutkan pada hasil percampuran (a), kemudian diaduk-aduk sampai merata dan diturunkan dari perapian.
Keterangan : Alat yang dipergunakan untuk memanaskan Cera Alba dan Vaslin Kuning jangan memakai panci yang terbuat dari Alumunium, karena Alumunium mudah hangus/terbakar apabila terlalu panas. Jadi usahakanlah memakai panci dari bahan email.
Semoga bermanfaat...

0 komentar:

Posting Komentar